Sabtu, 04 Mei 2013

OS firefox

Ponsel berbasis OS Firefox mulai memasuki pasar ponsel dunia. Perusahaan asal GeekPhone, manufaktur dari ponsel dengan sistem operasi (OS) Firefox mengklaim kalau ponsel yang mereka buat laku keras diantara para pengembang, sejak mulai dijual pertama pada 23 April lalu. Dua ponsel OS Firefox yang diberi nama Keon dan Peak menurut Geekphone terjual habis dalam hitungan jam sejak mulai dijual. Kedua ponsel itu sendiri dibandrol USD 119 dan USD 194 untuk para developer. " Karena permintaan yang tinggi di toko online kami, saat ini toko kehabisan stok. Penjualan online akan dimulai lagi beberapa jam lagi. Terimakasih dan maaf atas ketidaknyamanan ini. "demikian bunyi pengumuman di situs resmi Geekphone, Jumat, (26/04/2013). Geekphone sendiri dilaporkan menyediakan stok sebanyak 5000 buah perharinya.
Ponsel dengan OS Firefox pertama kali dipamerkan pada ajang MWC. Menurut sang pembuat, OS Firefox tidak mengejar pasar kelas atas premium, ataupun menantang langsung Android serta iOS. Peluncuran resmi ponsel berbasis OS Firefox sendiri dikabarkan akan berlangsung pada bulan Juni nanti di beberapa negara Eropa dan Amerika Latin. Bagi para pengembang aplikasi, OS Firefox memberikan banyak kemudahan. Pasalnya dengan basis dasar dari html, CSS dan Javascript, siapapun yang bisa membuat sebuah web bisa membuat aplikasi untuk OS Firefox.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar